Riyo Hanggoro Prasetyo, SH., MKn.

Wakil Sekretaris Jenderal 1

Riyo Hanggoro Prasetyo adalah Konsultan Kekayaan Intelektual yang juga merupakan seorang Advokat, Kurator dan Pengurus yang telah berkecimpung di bidang jasa hukum terutama di bidang hukum bisnis, kewirausahaan, industri kreatif dan hiburan selama kurang lebih 16 tahun lamanya. Selain sebagai Konsultan Kekayaan Intelektual, Advokat, Kurator, dan Pengurus pada firma hukum yang dipimpinnya RHP LAW, Riyo juga aktif sebagai Dosen dan saat ini menjabat sebagai Kepala Program Studi Hukum Bisnis di Podomoro University Jakarta; Wakil Sekretaris Jenderal Asosiasi Konsultan Hak Kekayaan Intelektual Indonesia (AKHKI); Wakil Sekretaris II pada Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Jakarta Barat; Kepala Biro Hukum dan Advokasi pada Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI) dan Komisaris pada PT Ekploitasi Positif Indonesia (“EP Music Indonesia”), sebuah perusahaan Penerbit Musik yang didirikan olehnya bersama penyanyi dan pencipta lagu, Rian Ekky Pradipta (Rian D’Masiv) dan Roberto Pieter (Robert Coklat).

Riyo saat ini juga sedang melanjutkan studinya pada Program Doktor Hukum/Doctor of Philosophy (PhD) dan Magister Hukum (MH) pada Universitas Pelita Harapan, Jakarta. Untuk Disertasi Doktoralnya, Riyo melakukan penelitian mengenai Pengelolaan Hak Menggandakan/Mechanical Rights atas Hak Cipta Lagu dan Musik di Indonesia dalam era digital.

Riwayat Pendidikan

+ Universitas Indonesia, Magister Kenotariatan, M.Kn (2005)
+ Universitas Trisakti, Sarjana Hukum, S.H. (2002)

Riwayat Organisasi

+ 2013 s/d 2016, Anggota Bidang Organisasi dan Publikasi, Asosiasi Konsultan Hak Kekayaan Intelektual Indonesia (AKHKI);
+ 2016 s/d 2017, Ketua Bidang Advokasi dan Bantuan Hukum, Asosiasi Konsultan Hak Kekayaan Intelektual Indonesia (AKHKI);
+ 2018 s/d 2020, Ketua BIdang Puiblikasi dan Hubungan Masyarakat, Asosiasi Konsultan Hak Kekayaan Intelektual Indonesia (AKHKI);
+ 2020 to 2024, Wakil Sekertaris Jenderal, Asosiasi Konsultan Hak Kekayaan Intelektual Indonesia (AKHKI);
+ 2020 s/d 2024, Chairman ENLIGHTEN Entertainment Law Indonesian;
+ 2021 s/d 2026, Wakil Sekretaris II, Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Jakarta Barat.

Lisensi Profesional

+ 2008, Advokat, Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI);
+ 2012, Konsultan Hak Kekayaan Intelektual;
+ 2020, Kurator dan Pnegurus.

Riwayat Pekerjaan

+ September 2002 s/d Mei 2006, Asisten Notaris & PPAT, Kantor Notaris & PPAT Sri Rahayu Hadi P, SH;
+ Juni 2006 s/d November 2008, Advokat (Associate), DEESH & Partners Law Office;
+ November 2008 s/d April 2010, Advokat (Associate), Lubis, Santosa & Maulana Law Offices (sekarang Lubis, Santosa & Maramis);
+ April 2010 s/d Desember 2012, Advokat dan Konsultan KI (Mid-Level Associate), Hadiputranto, Hadinoto and Partners (member firm of Baker & McKenzie International);
+ Desember 2012 s/d Juni 2016, Advokat dan Konsultan KI (Senior Associate), Suryomurcito & Co (Affiliated law firm to Rouse & Co. International LLP);
+ Juli 2016 s/d April 2018, Advokat dan Konsultan KI (Partner), Panji Prasetyo + Partners; Intellectual Property and Entertainment Law Department;
+ Mei 2018 s/d Saat ini, Advokat, Konsultan KI, Kurator dan Pengurus (Managing Partner), Persekutuan Perdata (Maatschap) RHP Law;
+ Mei 2018 s/d saat ini, Dosen Tetap dan Kepala Program Studi Hukum Bisnis, Universitas Agung Podomoro;

Publikasi

TBA

Anggota Pengurus lainnya